Vicks Formula 44 sirup adalah obat untuk mengatasi batuk tidak berdahak atau batuk kering, pilek atau hidung tersumbat, bersin, gatal, dan mata berair yang disebabkan alergi, pilek, atau flu.
Obat ini mengandung zat aktif dextromethorphan HBr dan doxylamine succinate. Kombinasi zat aktif pada Vicks Formula 44 sirup ini mampu menekan dan mengurangi batuk, serta meredakan gejala alergi, seperti pilek serta gatal pada mata dan hidung.
Untuk mencegah penyalahgunaan dan efek samping obat yang tidak diharapkan, sebaiknya konsumsi obat sesuai petunjuk dan aturan pakai pada kemasan.
Beli obat online di Toko SehatQ - Pasti asli!
Nikmati promo GRATIS Ongkir ke seluruh Indonesia. Temukan kode promonya di https://toko.sehatq.com/voucher
Antitusif
1 box isi 1 botol @ 54 ml
Dextromethorphan adalah penekan batuk. Obat ini dapat memengaruhi sinyal di otak yang memicu refleks batuk.
Berdasarkan proses kerja obat dalam tubuh, dextromethorphan diketahui memiliki status:
Doxylamine adalah obat golongan antihistamin atau antialergi. Berdasarkan proses kerja obat dalam tubuh, doxylamine diketahui memiliki status:
Mengatasi batuk tidak berdahak yang disertai bersin-bersin atau alergi
Tiap 5 ml:
Vicks Formula 44 sirup dikonsumsi setiap 4 jam, maksimal 6 kali/hari.
Dikonsumsi sesudah makan.
Simpan pada suhu di bawah 30°C
Kategori C: Belum terdapat penelitian terkontrol untuk penggunaan Vicks Formula 44 sirup pada ibu hamil. Namun, ada efek samping yang mungkin dapat mengganggu perkembangan dan pertumbuhan janin.
Oleh karena itu, penggunaannya pada ibu hamil hanya dapat dilakukan jika manfaat yang diberikan melebihi risiko yang mungkin timbul pada janin.
Konsultasikan penggunaan obat ini dengan dokter sebelum digunakan.
Hentikan penggunaan obat ini dan hubungi dokter jika Anda mengalami:
MIMS. https://www.mims.com/indonesia/drug/info/vicks%20formula%2044?type=brief&lang=id
Diakses pada 12 Juli 2021
MIMS. https://www.mims.com/indonesia/drug/info/doxylamine?mtype=generic
Diakses pada 12 Juli 2021
MIMS. https://www.mims.com/indonesia/drug/info/dextromethorphan?mtype=generic
Diakses pada 12 Juli 2021
WebMD. https://www.webmd.com/drugs/2/drug-22671/doxylamine-dextromethorphan-oral/details
Diakses pada 12 Juli 2021
Drugs. https://www.drugs.com/mtm/dextromethorphan-and-doxylamine.html
Diakses pada 12 Juli 2021
Everyday Health. https://www.everydayhealth.com/drugs/dextromethorphan-doxylamine
Diakses pada 12 Juli 2021
Glowm. https://www.glowm.com/resources/glowm/cd/pages/drugs/d026.html
Diakses pada 12 Juli 2021
Vicks Formula 44 Sirup adalah obat yang berkhasiat untuk meredakan batuk tidak berdahak dan bersin-bersin karena alergi.
Vicks Formula 44 Sirup mengandung dekstrometorfan hidrobromida yang bekerja efektif untuk meredakan batuk kering sekaligus mengurangi frekuensi keinginan untuk batuk. Dilengkapi dengan doksilamin sukinat sebagai antihistamin untuk mengatasi reaksi alergi yang timbul seperti hidung tersumbat, pilek, dan bersin-bersin. Vicks Formula 44 Sirup juga memberikan rasa hangat pada tenggorokan sehingga napas terasa lebih ringan.
Obat ini merupakan golongan obat bebas terbatas sehingga penggunaannya harus sesuai petunjuk kemasan atau anjuran dari dokter, apoteker, dan tenaga kesehatan lainnya. Beli online Vicks Formula 44 Sirup dengan harga terbaik hanya di Toko SehatQ, pasti asli!
Merek: Vicks
Bentuk sediaan: Sirup
Principal/Distributor obat: Darya Varia Laboratoria
Manufacture: Darya Varia Laboratoria
Kemasan obat: 1 box isi 1 botol @ 54 mL
Dikonsumsi setelah makan.
Simpan di tempat kering dan sejuk, serta terhindar dari panas sinar matahari langsung.