Lakukan layanan kesehatan di Klinik Pratama Cipinang Bali, Jakarta Timur dengan membeli promo Paket Vaksin Influenza 3 Strain (Influvac Nh) dengan harga Rp. 190.800,-
Vaksin influenza merupakan vaksin yang mampu melindungi Anda dari penyakit flu. Vaksin influenza menjadi penting untuk diberikan karena influenza atau flu sangat mudah untuk menyebar. Virus ini menyebar melalui percikan air liur atau kontak dengan barang yang telah terkontaminasi virus.
Flu disebabkan oleh virus yang menyebar melalui udara atau partikel ketika seseorang berbicara, batuk, atau bersin. Virus tersebut juga dapat menyebar lewat objek, seperti telepon, keyboard komputer, dan lain-lain. Virus influenza terus berubah, dengan jenis/strain baru yang bermunculan.
Jika seseorang pernah mengalami influenza di masa lalu, tubuh akan membuat antibodi untuk melawan strain virus tersebut. Tetapi, antibodi terhadap virus di masa lalu tidak dapat melindungi diri anda dari strain virus baru. Karena itu, vaksinasi merupakan cara untuk melawan strain virus influenza.
Jika sedang mengalami sakit pada waktu akan menerima vaksin influenza, dokter biasanya akan menyarankan menunda vaksinasi. Beberapa kondisi lain yang membuat seseorang tidak boleh menerima vaksin influenza, antara lain:
Banyak orang yang menganggap influenza sebagai penyakit serius. Padahal menurut Badan Kesehatan Dunia (WHO), influenza musiman mengakibatkan 650.000 kematian setiap tahunnya. Oleh karena itu vaksin flu ini sangatlah penting terutama untuk melindungi anak-anak, wanita hamil, orang dengan usia lanjut dan orang dengan kekebalan tubuh yang rentan.
Tidak hanya pada negara-negara yang memiliki musim dingin, negara yang beriklim tropis seperti Indonesia juga bisa mengalami wabah virus ini terjadi kapanpun. Oleh sebab itu, pemberian vaksin ini tidak ada waktu tertentu untuk mendapatka vaksin influenza. WHO merekomedasikan vaksin influenza untuk diberikan kepada:
Anak-anak dan orang dewasa bisa menerima vaksin influenza. Vaksin influenza terutama disarankan bagi individu yang punya risiko lebih tinggi mengalami komplikasi akibat penyakit ini. Anda berisiko lebih tinggi mengalami infeksi flu yang parah apabila memiliki riwayat penyakit-penyakit di bawah ini:
Beberapa kondisi yang tidak diperbolehkan melakukan vaksin influenza, sebagai berikut:
Vaksin Influenza merupakan golongan obat keras, pemberiannya dilakukan dengan cara disuntikan melalui intravena/intamuskular/subkutan (langsung melalui pembuluh darah), oleh sebab itu penggunaan obat ini harus dilakukan oleh tenaga medis profesional dan resep dokter. untuk menghindari efek samping yang tidak diinginkan.