Trajenta Duo tablet adalah obat untuk menurunkan kadar gula darah pada pasien diabetes tipe 2.
Mengontrol kadar gula darah tinggi dapat membantu mencegah kerusakan ginjal, kebutaan, masalah saraf, kehilangan anggota badan, dan masalah fungsi seksual. Kontrol gula darah yang tepat juga dapat mengurangi risiko serangan jantung atau stroke.
Obat ini mengandung zat aktif linagliptin dan metformin HCl. Kombinasi linagliptin dan metformin sebaiknya dikonsumsi bersamaan dengan diet dan olahraga untuk mengendaikan kadar gula darah. Obat ini hanya bisa digunakan untuk mengatasi diabetes mellitus tipe 2, tetapi tidak dapat digunakan untuk mengobati diabetes tipe 1.
Trajenta Duo tablet merupakan obat keras yang harus menggunakan resep dokter.
Obat ini merupakan obat keras yang harus menggunakan resep dokter.
Obat yang Anda terima memiliki masa kedaluwarsa sekurang-kurangnya 4 bulan dengan kemasan yang masih tersegel.
Nikmati promo GRATIS Ongkir ke seluruh Indonesia. Temukan kode promonya disini.
Kategori B: Penelitian tidak menemukan efek malformasi atau efek yang mengganggu perkembangan janin pada trimester pertama dan selanjutnya.
Studi pada reproduksi hewan telah membuktikan tingkat keamanan obat ini.