Paratusin tablet adalah obat yang digunakan untuk meringankan gejala flu, misalnya hidung tersumbat, demam, sakit kepala, batuk, dan bersin-bersin.
Obat ini mengandung zat aktif noscapine, chlorpheniramine maleate, guaiphenesin, paracetamol, dan phenylpropanolamine HCl.
Noscapine memiliki aktivitas analgesik, yaitu meredakan nyeri, dan antitusif, yaitu meredakan batuk tidak berdahak. Selain itu, zat aktif ini pun memiliki potensi sebagai agen antineoplastik atau antikanker.
Chlorpheniramine maleate, atau yang sering dikenal dengan CTM, merupakan golongan antihistamin generasi pertama. Obat ini berfungsi untuk meringankan gejala alergi, seperti hidung tersumbat, bersin-bersin.
Guaiphenesin merupakan ekspektoran, yaitu obat yang dapat mengencerkan dahak agar lebih mudah dikeluarkan.
Paracetamol sendiri juga memiliki sifat analgesik dan antipiretik, yaitu menurunkan demam. Sementara, phenylpropanolamine HCl berfungsi sebagai dekongestan yang akan melegakan pernapasan, sehingga akan meringankan hidung tersumbat.
Obat ini merupakan obat bebas terbatas yang tidak memerlukan resep dokter. Perhatikan petunjuk dan aturan pakai pada kemasan untuk mencegah penyalahgunaan dan efek samping obat yang tidak diharapkan.
Obat yang Anda terima memiliki masa kedaluwarsa sekurang-kurangnya 4 bulan dengan kemasan yang masih tersegel.
Nikmati promo GRATIS ongkir ke seluruh Indonesia. Temukan kode promonya di sini.
Sistem Saraf Pusat
Antihistamin
Kategori C: Belum terdapat penelitian terkontrol untuk penggunaan Paratusin tablet pada ibu hamil. Namun, ada efek samping yang mungkin dapat mengganggu perkembangan dan pertumbuhan janin.
Oleh karena itu, penggunaannya pada ibu hamil hanya dapat dilakukan jika manfaat yang diberikan melebihi risiko yang mungkin timbul pada janin.
Konsultasikan penggunaan obat ini dengan dokter sebelum digunakan.
Parasetamol menurunkan demam dengan cara menghambat pusat pengatur panas hipotalamus. Selain itu, obat ini juga akan menghambat senyawa penyebab reaksi peradangan bernama prostaglandin untuk meringankan rasa nyeri.
Berdasarkan proses kerja obat dalam tubuh, paracetamol diketahui memiliki status:
Guaiphenesin akan mengurangi kekentalan dan kelengketan dahak. Dengan begitu, dahak akan lebih mudah dikeluarkan saat batuk.
Berdasarkan proses kerja obat dalam tubuh, guaiphenesin diketahui memiliki status:
Phenylpropanolamine digunakan secara oral atau melalui mulut sebagai garam HCl untuk mengatasi hidung tersumbat.
Berdasarkan proses kerja obat dalam tubuh, paracetamol diketahui memiliki status:
Chlorpheniramine adalah antihistamin yang bekerja secara kompetitif untuk menghambat reseptor histamin H1 di saluran pencernaan dan pernapasan, serta pembuluh darah.
Mekanisme tersebut dapat mencegah pelepasan histamin, prostaglandin, dan leukotrien yang menyebabkan reaksi alergi dan peradangan.
Berdasarkan proses kerja obat dalam tubuh, chlorpheniramine diketahui memiliki status:
Paratusin tablet digunakan untuk mengatasi gejala flu, seperti:
Dikonsumsi setelah makan
Simpan pada suhu di bawah 30°C dalam wadah tertutup rapat. Hindarkan dari cahaya matahari langsung.
Jangan berkendara dan menjalankan mesin sehabis menggunakan obat ini.
Segera hubungi dokter jika Anda mengalami:
1 strip @ 10 tablet
Drugs. https://www.drugs.com/guaifenesin.html
Diakses pada 14 Juni 2021
BPOM. http://pionas.pom.go.id/obat/paratusin-0
Diakses pada 14 Juni 2021
MIMS. https://www.mims.com/indonesia/drug/info/paratusin
Diakses pada 14 Juni 2021
Paratusin merupakan obat yang dapat mengatasi demam, nyeri ringan hingga sedang, batuk kering, batuk berdahak, hidung tersumbat, dan bersin - bersin. Permasalahan tersebut merupakan hal yang sering tejadi pada sebagian orang karena dapat dipicu oleh infeksi saat tubuh tidak dapat mengatasinya. Demam merupakan respon adanya infeksi, kemudian tubuh mengeluarkan histamin untuk melawannya, efek dari pengeluaran histamin yaitu peradangan pada saluran pernapasan, seperti hidung tersumbat, bersin - bersin, serta batuk. Paratusin mengandung paracetamol untuk menurunkan demam dan mengatasi nyeri, guaifenesin untuk mengatasi batuk berdahak, noscapin untuk meredakan batuk kering, phenylpropanoamine HCl untuk mengatasi hidung tersumbat, serta CTM yang akan menghambat histamin. Paratusin merupakan obat bebas terbatas sehingga frekuensi penggunaannya harus sesuai dengan kemasan atau anjuran dari dokter, apoteker, atau tenaga kesehatan lainnya. Beli online Paratusin dengan harga terbaik hanya di Toko SehatQ, pasti asli!
Merek: Paratusin
Bentuk sediaan: Tablet
Principal/Distributor obat: Darya-Varia Laboratoria
Manufacture: Darya-Varia Laboratoria
Kemasan obat: 1 Strip @ 10 Tablet
Meringankan gejala-gejala flu seperti demam, sakit kepala, hidung tersumbat dan bersin-bersin yang disertai batuk.
Dikonsumsi sesudah makan.
Simpan pada tempat sejuk dan kering, serta terlindung dari cahaya.