SehatQ
SehatQ Profile
|
|
|
Nalgestan tablet adalah obat yang digunakan untuk meredakan batuk dan bersin-bersin

Nalgestan 4 Tablet


Harga Produk
Rp 10.807

Jumlah Produk
1

Apotek 3 Plus Care
Rp 10.807
Apotek 3 Plus CareKota Tangerang
13.79 km

Deskripsi

Nalgestan tablet adalah obat yang digunakan untuk meringankan pilek, bersin-bersin, dan hidung tersumbat.

Pilek biasanya tidak berbahaya. Umumnya, anak-anak berusia kurang dari enam tahun berisiko lebih tinggi terkena pilek. Meski begitu, orang dewasa juga dapat mengalami kondisi ini sekitar dua hingga tiga kali dalam setahun. Biasanya, pilek akan sembuh dalam waktu tujuh hingga sepuluh hari.

Obat ini mengandung kombinasi zat aktif, yaitu phenylpropanolamine dan chlorpheniramine. Phenylpropanolamine bekerja untuk mengurangi hidung tersumbat. Sementara, chlorpheniramine digunakan untuk meredakan gejala alergi, seperti bersin dan pilek.

Obat ini merupakan obat bebas terbatas yang tidak memerlukan resep dokter. Perhatikan petunjuk dan aturan pakai pada
kemasan untuk mencegah penyalahgunaan dan efek samping obat yang tidak diharapkan.

Obat yang Anda terima memiliki masa kedaluwarsa sekurang-kurangnya 4 bulan dengan kemasan yang masih tersegel.

Nikmati promo GRATIS ongkir ke seluruh Indonesia. Temukan kode promonya di sini.

Nalgestan 4 Tablet
Golongan Obat
Obat Bebas Terbatas
Kandungan Utama
Phenylpropanolamine HCl dan chlorpheniramine maleate
Kelas Terapi
Dekongestan dan antihistamin
Klasifikasi
Antihistamin generasi pertama
Kategori Kehamilan

Kategori C: Belum terdapat penelitian terkontrol untuk penggunaan Nalgestan tablet pada ibu hamil. Namun, ada efek samping yang mungkin dapat mengganggu perkembangan dan pertumbuhan janin.
Oleh karena itu, penggunaannya pada ibu hamil hanya dapat dilakukan jika manfaat yang diberikan melebihi risiko yang mungkin timbul pada janin.
Konsultasikan penggunaan obat ini dengan dokter sebelum digunakan.

Informasi Zat Aktif

Chlorpheniramine maleate merupakan obat antihistamin atau antialergi. Berdasarkan proses kerja obat dalam tubuh, chlorpheniramine maleate diketahui memiliki status:

  • Absorpsi: Diserap dengan baik dari saluran pencernaan. Makanan di perut menunda penyerapan, tetapi tidak memengaruhi kadar obat yang masuk ke dalam peredaran darah.
  • Distribusi: Didistribusikan secara luas ke dalam tubuh.
  • Metabolisme: Metabolisme sebagian besar di sel mukosa pencernaan dan hati (efek lintasan pertama).
  • Ekskresi: Waktu yang dibutuhkan obat untuk dikeluarkan oleh tubuh dari separuh kadar awal obat (waktu paruh) adalah 12 hingga 43 jam pada orang dewasa dan 10 hingga 13 jam pada anak-anak. Obat dan metabolit dibuang dalam urine.

Phenylpropanolamine digunakan secara oral sebagai garam HCl untuk mengatasi hidung tersumbat.

Berdasarkan proses kerja obat dalam tubuh, phenylpropanolamine diketahui memiliki status:

  • Absorpsi: Diserap dengan mudah dan sempurna dari saluran pencernaan. Waktu saat obat mencapai kadar tertinggi dalam plasma (waktu untuk konsentrasi plasma puncak) 1-2 jam.
  • Metabolisme: Menjalani metabolisme hati parsial.
  • Ekskresi: Dikeluarkan melalui urine 80-90% (tidak berubah). Waktu yang dibutuhkan obat untuk dikeluarkan oleh tubuh dari separuh kadar awal obat (waktu paruh) sekitar 3-5 jam.
  • Meringankan bersin-bersin dan hidung tersumbat karena pilek

Hidung tersumbat terjadi karena pembengkakan pembuluh darah di hidung. Phenylpropanolamine akan menyempitkan pembuluh darah tersebut untuk meredakan hidung tersumbat.

Sementara, chlorpheniramine bekerja dengan cara mencegah efek zat histamin yang dapat memicu terjadinya gejala alergi. Dengan memblokir aktivitas zat ini di tubuh, gejala alergi yang terjadi pun akan mereda.

  • Phenylpropanolamine HCl 15 mg
  • Chlorpheniramine maleate 2 mg

Dewasa: 3-4 x 1 tablet/hari

Dikonsumsi setelah makan.

Tidak
  • Muntah
    Minumlah banyak air untuk menggantikan cairan yang hilang dan mencegah terjadinya dehidrasi. Dehidrasi ditandai dengan penurunan frekuensi dan jumlah urine, serta urine berwarna gelap dan berbau menyengat. Konsumsi makanan sederhana dan hindari makanan dengan rasa yang kuat, seperti makanan pedas.
  • Mengantuk
    Beristirahatlah hingga merasa lebih baik dan hindari mengemudi kendaraan atau menjalankan mesin ketika mengantuk.
  • Pusing
    Ketika merasa pusing, berbaringlah agar tidak pingsan dan duduklah hingga merasa lebih baik. Berhati-hatilah saat mengemudi atau menggunakan alat atau mesin jika Anda pusing.
  • Detak jatung lebih cepat dari biasanya (takikardia)
  • Gangguan tidur (insomnia)
  • Gemetar
  • Mual

Simpan pada suhu di bawah 30°C.

  • Ibu hamil dan menyusui
  • Pasien dengan gangguan fungsi hati dan ginjal
  • Pasien dengan penyakit glaukoma
  • Anak-anak berusia di bawah 6 tahun
  • Pasien dengan gangguan jantung
  • Pasien dengan penyakit diabetes
  • Pasien yang hipersensitif atau memiliki reaksi imun berlebihan terhadap kandungan obat ini

Interaksi (jangan digunakan bersamaan dengan)

  • Obat golongan psikotropika, seperti barbiturat, hipnotik, analgesik opioid, ansiolitik, dan antipsikotik
    Penggunaan bersama obat di atas dapat meningkatkan efek samping mengantuk.
  • Obat yang mengandung alkohol
    Penggunaan bersama obat yang mengandung alkohol dapat meningkatkan efek samping mengantuk.

Apa yang harus dilakukan jika ada dosis terlewat?

  • Masih dekat dengan jadwal sebelumnya
    Jika masih dekat dengan jadwal sebelumnya, segera konsumsi obat sesuai dosis yang terlewat.
  • Sudah mendekati jadwal berikutnya
    Jika sudah mendekati jadwal selanjutnya, dosis yang terlewat dapat diabaikan dan lanjutkan mengonsumsi obat sesuai jadwal berikutnya.
  • Jangan menggandakan dosis yang terlewat
    Jangan menggunakan total dosis yang terlewat dan dosis berikutnya, kecuali atas anjuran dokter.
  • Sering lupa mengonsumsi obat
    Jika sering lupa mengonsumsi obat, cobalah menggunakan pengingat (alarm) atau mintalah bantuan orang lain mengingatkan jadwal minum obat Anda. Selain itu, alternatif lainnya yaitu menggunakan kotak obat harian sesuai kebutuhan Anda.

Kapan perlu menghentikan penggunaan dan menghubungi dokter?

Hentikan penggunaan obat ini dan segera hubungi dokter jika Anda mengalami:

  • Perubahan suasana hati
  • Tremor dan kejang
  • Mudah memar atau berdarah dan kelemahan yang tidak biasa
  • Sesak napas
  • Kehilangan nafsu makan
  • Urine berwarna gelap
  • Tinja berwarna seperti tanah liat
  • Nyeri dada, denyut nadi cepat, atau detak jantung cepat
  • Kebingungan, halusinasi, atau kegugupan parah
  • Kelemahan yang tidak biasa
  • Sedikit atau tidak bisa buang air kecil
  • Nyeri di perut bagian atas
DTL1404522310A1

1 Strip @ 4 Tablet

Darya Varia Laboratoria

MIMS. https://www.mims.com/indonesia/drug/info/phenylephrine?mtype=generic
Diakses pada 5 Juli 2021

MIMS. https://www.mims.com/indonesia/drug/info/chlorphenamine?mtype=generic
Diakses pada 5 Juli 2021

Drugs. https://www.drugs.com/mtm/chlorpheniramine.html
Diakses pada 5 Juli 2021

WebMD. https://www.webmd.com/drugs/2/drug-55128/phenylpropanolamine-dc-oral/details
Diakses pada 5 Juli 2021

Ulasan Pembeli

Produk Terkait

Jual dan Beli Nalgestan Tablet (1 Strip @ 4 Tablet) dari Apotek Online Toko SehatQ

Nalgestan Tablet berkhasiat dalam mengatasi pilek, bersin-bersin, dan hidung tersumbat. Nalgestan Tablet mengandung kombinasi phenylpropanolamine HCl dan chlorpheniramine maleate bekerja sebagai dekongestan dan antihistamin yang dapat mengatasi hidung tersumbat sehingga mempermudah pernapasan dan tidak mengganggu aktivitas sehari-hari. Selain itu kandungan chlorpheniramine maleat juga dapat meredakan gejala serta reaksi alergi seperti bersin-bersin karena pilek. Nalgestan Tablet termasuk golongan obat bebas terbatas yang frekuensi penggunaan harus sesuai dengan aturan dan anjuran dokter, apoteker, atau tenaga kesehatan lain. Beli online Nalgestan Tablet di toko online terpercaya hanya di Toko SehatQ, pasti asli!
Merek: Nalgestan
Bentuk sediaan: Tablet
Principal/Distributor obat: Darya Varia Laboratoria
Manufacture: Darya Varia Laboratoria
Kemasan obat: 1 Strip @ 4 Tablet

Indikasi/Manfaat Nalgestan Tablet (1 Strip @ 4 Tablet)

Meringankan bersin-bersin dan hidung tersumbat karena pilek.

Dosis Nalgestan Tablet (1 Strip @ 4 Tablet)


Dewasa: 1 tablet sebanyak 3-4 kali/hari.

Cara Penggunaan Nalgestan Tablet (1 Strip @ 4 Tablet)


Dapat dikonsumsi sebelum dan sesudah makan.

Cara Menyimpan Nalgestan Tablet (1 Strip @ 4 Tablet)


Simpan pada tempat sejuk dan kering, serta terlindung dari cahaya.

Kontraindikasi/Jangan Menggunakan Nalgestan Tablet (1 Strip @ 4 Tablet) Jika:


Gangguan jantung, diabetes mellitus, Hipersensitif terhadap komponen obat ini.

Yang Perlu Diperhatikan Saat/Sebelum Menggunakan Nalgestan Tablet (1 Strip @ 4 Tablet)


Gangguan fungsi hati dan ginjal, glaukoma, hipertrofi prostat, hipertiroid, retensi urin, penggunaan pada anak usia di bawah 6 tahun, wanita hamil dan menyusui, penggunaan bersamaan dengan obat-obatan yang menekan susunan saraf pusat.

Efek Samping Obat Nalgestan Tablet (1 Strip @ 4 Tablet)


Mengantuk, gangguan pencernaan, gangguan psikomotor, takikardia, aritmia, mulut kering, palpitasi, dan retensi urin.

FAQ

Meringankan bersin-bersin dan hidung tersumbat karena pilekHidung tersumbat terjadi karena pembengkakan pembuluh darah di hidung. Phenylpropanolamine akan menyempitkan pembuluh darah tersebut untuk meredakan hidung tersumbat.Sementara, chlorpheniramine bekerja dengan cara mencegah efek zat histamin yang dapat memicu terjadinya gejala alergi. Dengan memblokir aktivitas zat ini di tubuh, gejala alergi yang terjadi pun akan mereda.

Dewasa: 3-4 x 1 tablet/hari

Dikonsumsi setelah makan.

MuntahMinumlah banyak air untuk menggantikan cairan yang hilang dan mencegah terjadinya dehidrasi. Dehidrasi ditandai dengan penurunan frekuensi dan jumlah urine, serta urine berwarna gelap dan berbau menyengat. Konsumsi makanan sederhana dan hindari makanan dengan rasa yang kuat, seperti makanan pedas.MengantukBeristirahatlah hingga merasa lebih baik dan hindari mengemudi kendaraan atau menjalankan mesin ketika mengantuk.PusingKetika merasa pusing, berbaringlah agar tidak pingsan dan duduklah hingga merasa lebih baik. Berhati-hatilah saat mengemudi atau menggunakan alat atau mesin jika Anda pusing.Detak jatung lebih cepat dari biasanya (takikardia)Gangguan tidur (insomnia)GemetarMual

Nama Produk

Nalgestan 4 Tablet

Total

Rp 10.807