SehatQ
SehatQ Profile
|
|
|
Mylanta suspensi adalah obat  yang digunakan untuk mengurangi gejala yang disebabkan peningkatan produksi asam lambung

Mylanta Suspensi 50 ml


Harga Produk
Mulai dari
Rp 13.983

Jumlah Produk
1

Tersedia 305 Penjual

Urutkan
Apotek Kota Bambu
Rp 15.900
Apotek Kota BambuKota Jakarta Barat
2.95 km
Apotek Tomang Raya
Rp 16.776
Apotek Tomang RayaKota Jakarta Barat
3.08 km
Apotek Sari Suci
Rp 19.399
Apotek Sari SuciKota Jakarta Pusat
3.29 km
Apotek Komplit Jaya
Rp 17.502
Apotek Komplit JayaJakarta Pusat
3.53 km

Deskripsi

Mylanta suspensi adalah obat yang digunakan untuk mengurangi gejala yang disebabkan peningkatan produksi asam lambung, seperti mual, nyeri lambung dan nyeri ulu hati.

Obat ini mengandung zat aktif aluminium hidroksida, simethicone dan magnesium hydroxide. Simethicone digunakan untuk meredakan rasa nyeri dan rasa tidak nyaman pada perut yang terjadi karena gas berlebih di saluran pencernaan.

Sementara, kombinasi aluminium hidroksida dan magnesium hydroxide dapat melindungi lambung dan meredakan iritasi di saluran pencernaan.

Obat ini merupakan obat bebas yang tidak memerlukan resep dokter.

Beli obat online di Toko SehatQ - Pasti asli!

Nikmati promo GRATIS Ongkir ke seluruh Indonesia. Temukan kode promonya di https://toko.sehatq.com/voucher

Mylanta Suspensi 50 ml
Golongan Obat
Obat Bebas
Informasi Tambahan
-
Kandungan Utama

Aluminium hidroksida, magnesium hydroxide, dan simethicone

Kelas Terapi

Sistem Saluran Cerna

Klasifikasi

Antasida

Informasi Zat Aktif

Simethicone bekerja dengan cara menurunkan tegangan pada gelembung gas di saluran pencernaan, sehingga gelembung gas dapat terurai. Hal ini dapat membuat aliran gas menjadi lancar dan keluhan akibat peningkatan produksi gas pun berkurang.

Sementara, magnesium hydroxide dan aluminium hidroksida merupakan antasida yang bekerja dengan cara meningkatkan pH lambung. Dengan begitu, aktivitas pepsin sebagai zat untuk mencerna makanan akan berkurang dan iritasi atau luka di saluran pencernaan karena asam lambung pun mereda.

Berdasarkan proses kerja obat dalam tubuh, magnesium hydroxide, aluminium hidroksida dan simethicone diketahui memiliki status:

  • Absorpsi: Aluminium hidroksida diserap dalam jumlah kecil ke seluruh tubuh (sistemik) dan magnesium hydroxide diserap sekitar 15-30% ke seluruh tubuh (sistemik). Simethicone diserap pada saluran pencernaan setelah pemberian oral atau melalui mulut.
  • Ekskresi: Aluminium hidroksida dikeluarkan melalui feses, tetapi terkadang terkandung dalam ASI. Magnesium hidroksida yang tidak terserap dibuang melalui feses, sedangkan yang terserap dengan cepat dalam urine. Simethicone dikeluarkan melalui feses.

Indikasi (manfaat)

  • Mengurangi peradangan pada dinding lambung.
  • Mengatasi rasa nyeri akibat luka yang muncul pada dinding lambung.
  • Mengatasi luka pada usus dua belas jari.
  • Meredakan mual, muntah, dan nyeri pada ulu hati, sekaligus mengurangi rasa begah di perut.

Komposisi

Tiap 5 mL mengandung:

  • Gel kering alumunium hidroksida 200 mg
  • Magnesium hidroksida 200 mg
  • Simetikon 20 mg

Dosis

  • Anak-anak usia 6 hingga 12 tahun: 2,5-5 mL sebanyak 3 kali/hari.
  • Dewasa: 5-10 mL sebanyak 3 kali/hari.

Aturan pakai

  • Kocok dahulu sebelum dikonsumsi.
  • Dikonsumsi 1 jam sebelum makan, 2 jam setelah makan, dan menjelang tidur.

Perlu Resep

Tidak

Efek Samping

  • Otot yang terasa lemah.
  • Hilang kesadaran.
  • Kejang.
  • Pusing dan sesak napas.
  • Susah buang air besar.
  • Jantung berdetak cepat.
  • Pusing, mual, dan muntah.

Cara Penyimpanan

Tutup rapat botol setelah dibuka lalu simpan di tempat kering dan sejuk, serta terhindar dari panas sinar matahari langsung.

Perhatian Khusus

  • Jangan digunakan dalam jangka waktu lebih dari 2 minggu.
  • Anak-anak.
  • Ibu hamil dan menyusui.
  • Pasien yang sedang melakukan diet fosfor.

Kategori Kehamilan

Kategori C: Belum terdapat penelitian terkontrol untuk penggunaan Mylanta pada ibu hamil. Namun, ada efek samping yang mungkin dapat mengganggu perkembangan dan pertumbuhan janin.
Oleh karena itu, penggunaannya pada ibu hamil hanya dapat dilakukan jika manfaat yang diberikan melebihi risiko yang mungkin timbul pada janin.
Konsultasikan penggunaan obat ini dengan dokter sebelum digunakan.

Kontraindikasi (jangan dikonsumsi pada kondisi)

  • Penderita hipersensitif terhadap salah satu kandungan obat ini.
  • Pasien dengan kadar fosfat yang tinggi (hipofosfatemia).
  • Pasien dengan porfiria akut (gangguan pada saraf akibat penumpukan suatu bahan kimia).
  • Pasien dengan gangguan ginjal dan hati yang berat karena dapat meningkatkan kadar magnesia dalam darah.

Interaksi (jangan digunakan bersamaan dengan)

  • Tetrasiklin
    Penggunaan obat ini bersama tetrasiklin dapat mengganggu penyerapan tetrasiklin, sehingga efektivitasnya akan berkurang.
  • Asam askorbat
    Penggunaan asam askorbat bersama obat yang mengandung aluminium dapat menyebabkan keracunan (toksisitas) pada pasien dengan penyakit ginjal lanjut karena gangguan kemampuan untuk membersihkan aluminium dari tubuh. Risiko keracunan aluminium dapat lebih meningkat dengan asam askorbat dosis tinggi, yang meningkatkan penyerapan aluminium dari usus.
  • Erdafitinib
    Penggunaan aluminium hidroksida bersama erdafitinib dapat mengubah kadar fosfat dalam darah yang dapat memengaruhi dosis erdafitinib.
  • Levothyroxine
    Simethicone dapat menurunkan penyerapan obat levothyroxine, sehingga efektivitasnya dalam mengobati penyakit tiroid akan menurun.

Apa yang harus dilakukan jika ada dosis terlewat?

  • Masih dekat dengan jadwal sebelumnya
    Jika masih dekat dengan jadwal sebelumnya, segera konsumsi obat sesuai dosis yang terlewat.
  • Sudah mendekati jadwal berikutnya
    Jika sudah mendekati jadwal selanjutnya, dosis yang terlewat dapat diabaikan dan lanjutkan mengonsumsi obat sesuai jadwal berikutnya.
  • Jangan menggandakan dosis yang terlewat
    Jangan mengonsumsi total dosis yang terlewat dan dosis berikutnya, kecuali atas anjuran dokter.
  • Sering lupa mengonsumsi obat
    Jika sering lupa menggunakan obat, cobalah menggunakan pengingat (alarm) atau mintalah bantuan orang lain mengingatkan jadwal minum obat Anda. Selain itu, alternatif lainnya yaitu menggunakan kotak obat harian sesuai kebutuhan Anda.

Kapan perlu menghentikan penggunaan dan menghubungi dokter?

Segera konsultasikan dengan dokter jika Anda mengalami:

  • Muntah yang terlihat seperti bubuk kopi yang disebabkan gumpalan darah
  • Kemerahan (ruam), gatal, atau bengkak terutama pada wajah, lidah, dan tenggorokan
  • Pusing yang parah
  • Perubahan suasana hati (mood)
  • Nyeri saat buang air kecil
  • Feses berwarna hitam
  • Pernapasan lambat atau kesulitan bernapas
  • Detak jantung lambat atau tidak teratur

Nomor Izin Edar

DBL1441200233A1

Kemasan

1 botol @ 50 mL

Produsen

Integrated Healthcare Indonesia
SehatQ
Belum Ada UlasanJadilah yang pertama untuk mengulas produk ini.

Produk Terkait

Jual dan Beli Mylanta Suspensi 50 mL dari Apotek Online Toko SehatQ

Mylanta Suspensi berkhasiat untuk mengurangi gejala sakit maag, mual, dan muntah. Selain itu, obat ini juga ampuh untuk mengatasi gejala perut kembung sekaligus membantu pengeluaran gas berlebih di dalam perut.


Mylanta Suspensi mengandung zat aktif aluminium hidroksida, magnesium hidroksida, dan dikombinasikan dengan simetikon yang bekerja efektif untuk menetralkan asam lambung sehingga rasa nyeri akibat iritasi asam lambung dapat berkurang.


Mylanta Suspensi tersedia dalam bentuk cairan yang dapat langsung dikonsumsi kapanpun jika dibutuhkan. Beli online Mylanta Suspensi dengan harga terbaik hanya di Toko SehatQ, pasti asli!


Merek: Mylanta
Bentuk sediaan: Suspensi
Principal/Distributor obat: Integrated Healthcare Indonesia
Manufacture: Integrated Healthcare Indonesia
Kemasan obat: 1 botol @ 50 mL

Indikasi/Manfaat Mylanta Suspensi 50 mL

  • Mengurangi peradangan pada dinding lambung.
  • Mengatasi rasa nyeri akibat luka yang muncul pada dinding lambung.
  • Mengatasi luka pada usus dua belas jari.
  • Meredakan mual, muntah, dan nyeri pada ulu hati, sekaligus mengurangi rasa begah di perut.


Dosis Mylanta Suspensi 50 mL


  • Anak-anak usia 6 hingga 12 tahun: 2,5-5 mL sebanyak 3 kali/hari.
  • Dewasa: 5-10 mL sebanyak 3 kali/hari.


Cara Penggunaan Mylanta Suspensi 50 mL


  • Kocok dahulu sebelum dikonsumsi.
  • Dikonsumsi 1 jam sebelum makan, 2 jam setelah makan, dan menjelang tidur.


Cara Menyimpan Mylanta Suspensi 50 mL


Tutup rapat botol setelah dibuka lalu simpan di tempat kering dan sejuk, serta terhindar dari panas sinar matahari langsung.

Kontraindikasi/Jangan Menggunakan Mylanta Suspensi 50 mL Jika:


  • Penderita hipersensitif terhadap salah satu kandungan obat ini.
  • Pasien dengan kadar fosfat yang tinggi (hipofosfatemia).
  • Pasien dengan porfiria akut (gangguan pada saraf akibat penumpukan suatu bahan kimia).
  • Pasien dengan gangguan ginjal dan hati yang berat karena dapat meningkatkan kadar magnesia dalam darah.


Yang Perlu Diperhatikan Saat/Sebelum Menggunakan Mylanta Suspensi 50 mL


  • Jangan digunakan dalam jangka waktu lebih dari 2 minggu.
  • Anak-anak.
  • Ibu hamil dan menyusui.
  • Pasien yang sedang melakukan diet fosfor.


Efek Samping Obat Mylanta Suspensi 50 mL


  • Otot yang terasa lemah.
  • Hilang kesadaran.
  • Kejang.
  • Pusing dan sesak napas.
  • Susah buang air besar.
  • Jantung berdetak cepat.
  • Pusing, mual, dan muntah.

FAQ

Mengurangi peradangan pada dinding lambung.Mengatasi rasa nyeri akibat luka yang muncul pada dinding lambung.Mengatasi luka pada usus dua belas jari.Meredakan mual, muntah, dan nyeri pada ulu hati, sekaligus mengurangi rasa begah di perut.

Anak-anak usia 6 hingga 12 tahun: 2,5-5 mL sebanyak 3 kali/hari.Dewasa: 5-10 mL sebanyak 3 kali/hari.

Kocok dahulu sebelum dikonsumsi.Dikonsumsi 1 jam sebelum makan, 2 jam setelah makan, dan menjelang tidur.

Otot yang terasa lemah.Hilang kesadaran.Kejang.Pusing dan sesak napas.Susah buang air besar.Jantung berdetak cepat.Pusing, mual, dan muntah.

Nama Produk

Mylanta Suspensi 50 ml

Total

Rp 15.900