Marina UV White Sunblock Hand Body Lotion adalah losion yang juga berfungsi sebagai sunblock untuk mencegah efek atau bahaya sinar matahari. Kandungan di dalam losion ini akan melindungi kulit secara maksimal dari sinar UVA/UVB tanpa rasa lengket, tahan air, dan cepat meresap.
Marina UV White Sunblock Hand Body Lotion mengandung bahan aktif lidah buaya, vitamin B3, vitamin E yang bekerja sebaga whitening agent untuk mencerahkan kulit secara merata. Losion ini juga dilengkapi SPF 30 PA++ yang bekerja efektif untuk melindungi kulit dari penggelapan, noda hitam, dan masalah kulit lainnya akibat sinar matahari.
Gunakan Marina UV White Sunblock Hand Body Lotion sebelum beraktivitas, berenang, atau berolahraga. Karena losion ini bersifat tahan air, Anda tidak perlu khawatir losion akan luntur ketika berkeringat. Beli online Marina UV White Sunblock Hand Body Lotion dengan harga terbaru di Toko SehatQ, pasti asli!
Air, etil heksil salisilat, asam stearat, sorbitol, setil alkohol potasium hidroksida, niasinamida, tokoferol asetat, lidah buaya, PEG-100 stearat, karbomer, dimetikon, parfum, sodium hidroksida, metil paraben, propil paraben.
Aplikasikan ke tangan, kaki, dan seluruh tubuh agar terlindung dari sinar matahari.
Tutup rapat botol setelah dibuka. Simpan di tempat sejuk dan kering, serta terlindung dari cahaya matahari langsung.
Penderita hipersensitif terhadap salah satu kandungan losion ini.