IKA Salicyl Powder merupakan bedak tabur yang diformulasikan dengan asam salisilat untuk menghilangkan berbagai masalah di kulit, seperti gatal-gatal, biang keringat, dan gangguan bakteri lainnya.
Biang keringat dapat terjadi pada bayi, anak, dan orang dewasa. Biang keringat biasanya dipicu cuaca yang terlalu panas, sehingga tubuh memproduksi keringat berlebih dan kulit menjadi lebih lembap. Dalam keadaan lembap dan gerah tersebut, biasanya kulit mudah terserang kuman penyebab gatal atau biang keringat.
IKA Salicyl Powder mengandung mentol dan asam salisilat yang berkhasiat untuk mengurangi produksi minyak berlebih di tubuh dan menyejukkan kulit sepanjang hari. Beli IKA Salicyl Powder online dengan harga terbaru di Toko SehatQ, pasti asli!
Talkum, asam salisilat 2%, parfum.
Digunakan sesuai kebutuhan.
Simpan pada wadah tertutup rapat, lalu tempatkan pada suhu kering dan sejuk.