SehatQ
SehatQ Profile
|
|
|
Histapan tablet adalah obat yang digunakan untuk mengatasi reaksi alergi

Histapan Tablet 50 mg (10 Strip @ 10 Tablet)


Harga Produk
Mulai dari
Rp 830.801


Tersedia 23 Penjual

Urutkan
Apotek Farhana
Rp 85.885
Apotek FarhanaKota Jakarta Timur
12.87 km
Apotek Mose Nusa Jaya
Rp 89.400
Apotek Mose Nusa JayaKota Tangerang Selatan
14.45 km
Apotek Padi Farma
Rp 92.018
Apotek Padi FarmaTangerang Selatan
17.77 km
Apotek Mose Sawah Baru
Rp 89.400
Apotek Mose Sawah BaruKota Tangerang Selatan
18 km
logo-prescription
Obat ResepProduk ini hanya dapat dibeli melalui Chat Dokter berdasarkan gejala Anda.

Deskripsi

Histapan tablet adalah obat untuk meredakan gejala alergi yang disebabkan rhinitis alergi atau sesak napas, seperti ruam kulit, gatal, mata merah, hidung berair, dan hidung tersumbat.

Obat ini mengandung mebhydrolin. Zat aktif ini merupakan obat antihistamin atau antialergi.

Histapan tablet merupakan golongan obat keras, sehingga untuk mendapatkan obat ini harus dengan resep dokter. Penggunaan obat Histapan pun harus di bawah pengawasan dari tenaga kesehatan, seperti dokter dan apoteker untuk mencegah efek samping yang tidak diharapkan.

Beli obat online di Toko SehatQ - Pasti asli!

Nikmati promo GRATIS Ongkir ke seluruh Indonesia. Temukan kode promonya di https://toko.sehatq.com/voucher

Indikasi (manfaat)

  • Mengatasi reaksi alergi, misalnya bersin-bersin dan gatal pada kulit
  • Mengatasi urtikaria atau biduran

Mebhydrolin termasuk dalam obat golongan antagonis reseptor histamin H1 yang memiliki mekanisme kerja dengan cara mengurangi dan mencegah efek senyawa yang diproduksi secara alami oleh tubuh, yaitu histamin.

Ketika terpapar zat penyebab alergi atau alergen, tubuh akan melepas senyawa histamin. Senyawa inilah yang memicu reaksi alergi, seperti gatal dan bersin.

Komposisi

Mebhydroline 50 mg

Dosis

Penggunaan obat harus sesuai petunjuk dokter.

  • Dewasa: 2-6 tablet/hari dalam dosis terbagi
  • Anak-anak usia 6-12 tahun: 2-4 tablet/hari dalam dosis terbagi

Aturan pakai

Harus dikonsumsi sesudah makan.

Efek Samping

  • Sakit kepala
    Ketika merasa sakit kepala, jangan mengonsumsi alkohol karena akan memperburuk keadaan Anda. Pastikan Anda beristirahat dan minum banyak cairan. Sebelum mengonsumsi obat penghilang rasa sakit, mintalah rekomendasi kepada apoteker.
  • Mual
    Hindari makanan yang sulit dicerna. Jangan berbaring setelah makan. Beristirahatlah dengan posisi kepala lebih tinggi dari kaki Anda. Jika Anda merasa mual saat bangun di pagi hari, makanlah daging tanpa lemak atau keju sebelum tidur. Anda juga bisa menyediakan biskuit di samping tempat tidur dan makanlah sedikit sesaat setelah bangun tidur. Minumlah setidaknya enam gelas air sehari.
  • Sembelit
  • Mulut kering
  • Kebingungan
  • Telinga berdenging (tinnitus)
  • Berkeringat

Cara Penyimpanan

Simpan pada suhu 20-25°C dan terlindung dari cahaya matahari langsung.

Perhatian Khusus

  • Ibu hamil dan menyusui
  • Pasien dengan penyakit glaukoma
  • Pasien lanjut usia atau di atas 65 tahun

Kontraindikasi (jangan dikonsumsi pada kondisi)

  • Pasien yang hipersensitif atau memiliki reaksi imun berlebihan terhadap zat aktif mebhydrolin napadysilate
  • Bayi yang lahir prematur
  • Pasien dengan penyakit asma

Nomor Izin Edar

DKL8522204517A1
Ulasan Pembeli

Produk Terkait

FAQ

Mengatasi reaksi alergi, misalnya bersin-bersin dan gatal pada kulitMengatasi urtikaria atau biduranMebhydrolin termasuk dalam obat golongan antagonis reseptor histamin H1 yang memiliki mekanisme kerja dengan cara mengurangi dan mencegah efek senyawa yang diproduksi secara alami oleh tubuh, yaitu histamin.Ketika terpapar zat penyebab alergi atau alergen, tubuh akan melepas senyawa histamin. Senyawa inilah yang memicu reaksi alergi, seperti gatal dan bersin.

Penggunaan obat harus sesuai petunjuk dokter.Dewasa: 2-6 tablet/hari dalam dosis terbagiAnak-anak usia 6-12 tahun: 2-4 tablet/hari dalam dosis terbagi

Harus dikonsumsi sesudah makan.

Sakit kepalaKetika merasa sakit kepala, jangan mengonsumsi alkohol karena akan memperburuk keadaan Anda. Pastikan Anda beristirahat dan minum banyak cairan. Sebelum mengonsumsi obat penghilang rasa sakit, mintalah rekomendasi kepada apoteker.MualHindari makanan yang sulit dicerna. Jangan berbaring setelah makan. Beristirahatlah dengan posisi kepala lebih tinggi dari kaki Anda. Jika Anda merasa mual saat bangun di pagi hari, makanlah daging tanpa lemak atau keju sebelum tidur. Anda juga bisa menyediakan biskuit di samping tempat tidur dan makanlah sedikit sesaat setelah bangun tidur. Minumlah setidaknya enam gelas air sehari.SembelitMulut keringKebingunganTelinga berdenging (tinnitus)Berkeringat

Nama Produk

Histapan Tablet 50 mg (10 Strip @ 10 Tablet)

Total

Rp 85.885