Gentalex krim adalah obat untuk mengobati penyakit kulit akibat infeksi bakteri. Obat ini mengandung gentamicin sulfate sebagai zat aktifnya.
Gentamicin adalah antibiotik aminoglikosida yang tersedia dalam bentuk injeksi, obat tetes, salep, dan krim. Gentamicin biasanya digunakan untuk mengatasi infeksi bakteri Gram negatif, seperti Pseudomonas, Proteus, Serratia dan Staphylococcus.
Gentamicin juga dapat digunakan untuk mengatasi infeksi saluran kemih, radang selaput otak (meningitis), keracunan darah akibat bakteri (septikemia), infeksi saluran pernapasan, serta infeksi kulit, tulang, dan jaringan.
Gentalex krim merupakan obat keras yang harus menggunakan resep dokter.
No. Izin Edar : DKL0830909329A1 (BPOM)
Beli obat online di Toko SehatQ - Pasti asli!
Nikmati promo GRATIS Ongkir ke seluruh Indonesia. Temukan kode promonya di https://toko.sehatq.com/voucher
Gentalex krim digunakan untuk mengatasi:
Gentamicin sulfate, kandungan zat aktif dalam obat ini, termasuk dalam kelas obat antibiotik. Gentamicin bekerja dengan mengganggu sintesis atau pembentukan protein bakteri dengan mengikat subunit ribosom 30S yang mengakibatkan membran sel bakteri rusak.
Tiap 1 g: gentamicin sulfate setara gentamicin 1 mg
Oleskan 3-4 kali/hari
Dioleskan tipis-tipis di kulit yang terinfeksi.
Simpan pada suhu di bawah 30°C di tempat kering dalam wadah tertutup rapat.
Hindari penggunaan obat di sekitar mata. Penggunaan jangka panjang dapat menyebabkan pertumbuhan organisme yang kebal atau resisten.
Penggunaan bersama antibiotik aminoglikosida lain dapat meningkatkan reaksi sensitisasi atau reaksi silang.
Obat ini tidak digunakan untuk infeksi yang disebabkan jamur dan virus.