Forcanox kapsul adalah obat untuk mengobati berbagai infeksi jamur seperti kandidiasis dan infeksi kulit seperti kutu air dan kurap. Obat ini merupakan obat keras yang harus menggunakan resep dokter. Forcanox kapsul mengandung zat aktif itrakonazol.
Beli obat online di Toko SehatQ - Pasti asli!
Nikmati promo GRATIS Ongkir ke seluruh Indonesia. Temukan kode promonya di https://toko.sehatq.com/voucher
Itrakonazol 100 mg.
Infeksi jamur sistemik: 100-200 mg sebanyak 1 kali/hari, dosis dapat ditingkatkan menjadi 200 mg sebanyak 2 kali/hari untuk infeksi yang luas.
Infeksi yang mengancam jiwa:
Tinea corporis dan tinea cruris: 100 mg/hari dikonsumsi selama 15 hari, atau 200 mg/hari dikonsumsi selama 7 hari.
Mencegah infeksi primer atau sekunder pada pasien neutropenia dan AIDS: 200 mg/hari, jika perlu dosis dapat ditingkatkan menjadi 200 mg sebanyak 2 kali/hari.
Pityriasis vesicolor: 200 mg/hari, dikonsumsi selama 7 hari.
Kandidiasis orofaring: 100 mg/hari, dikonsumsi selama 15 hari.
Pasien AIDS atau neutropenia: 200 mg/hari, dikonsumsi selama 15 hari.
Kandidiasis vulvovaginal: 200 mg sebanyak 2 kali/hari.
Infeksi jamur pada kuku: 200 mg/hari, dikonsumsi selama 3 bulan.
Kandidiasis esofagus dan kandidiasis oral: 200 mg/hari dalam 1 atau 2 dosis terbagi, dikonsumsi selama 7-14 hari.
Tinea manuum dan tinea pedis: 100 mg/hari, dikonsumsi selama 30 hari atau 200 mg sebanyak 2 kali/hari, dikonsumsi selama 7 hari.
Sebaiknya dikonsumsi dengan makanan atau sesudah makan.
Simpan pada suhu 15-25°C dan terlindung dari cahaya dan kelembaban.