Esperson krim adalah obat untuk mengatasi peradangan dan gatal pada kulit. Misalnya saja, penyakit kulit yang menyebabkan terbentuknya bercak merah bersisik di beberapa area tubuh (psoriasis) dan penyakit kulit yang menyebabkan kulit mengelupas, kering, serta terkadang timbul ruam merah bersisik (eksim).
Esperson krim mengandung zat aktif desoximetasone.
Desoximetasone akan mengurangi kemerahan, pembengkakan, gatal, dan rasa tidak nyaman dari berbagai kondisi kulit yang disebut dermatosis.
Obat ini merupakan obat keras yang harus menggunakan resep dokter.
No. Izin Edar : DKL0121203030A1
Beli obat online di Toko SehatQ - Pasti asli!
Nikmati promo GRATIS Ongkir ke seluruh Indonesia. Temukan kode promonya di https://toko.sehatq.com/voucher
Desoximetasone bekerja dengan mengaktifkan zat alami di kulit untuk mengurangi pembengkakan, kemerahan, dan gatal-gatal.
Tiap 1 g: desoximetasone 2,5 mg
Oleskan 1-2 kali/hari, jika perlu dapat digunakan 3 kali/hari.
Oleskan pada bagian kulit yang membutuhkan.
Simpan pada suhu antara 20-25°C.
Pasien yang memiliki riwayat alergi terhadap salah satu komposisi dari obat ini.