Diamicron MR tablet adalah obat untuk menurunkan glukosa dalam darah pada penderita diabetes Obat ini mengandung gliclazide yang menstimulasi sekresi insulin dari sel-sel pankreas. Sehingga jumlah insulin dalam darah akan bertambah. Dosis awal 30 mg/hari dan dapat ditingkatkan dosis maksimum 120 mg/hari. Efek samping obat ini adalah sakit kepala, pusing, nyeri punggung, infeksi saluran pernapasan.
Beli obat online di Toko SehatQ - Pasti asli!
Nikmati promo GRATIS Ongkir ke seluruh Indonesia. Temukan kode promonya di https://toko.sehatq.com/voucher
Mengurangi penyerapan insulin dan output glukosa oleh hati, serta meningkatkan sensitivitas insulin pada lokasi target perifer. Digunakan dalam pengobatan diabetes melitus tipe 2.
Gliclazide 60 mg
Dapat diawali dengan 30 mg/hari dan bisa ditingkatkan hingga maksimum 120 mg/hari.
Dikonsumsi dengan makanan. Ditelan utuh tanpa dikunyah atau dihancurkan.
Sakit kepala, pusing, nyeri punggung, infeksi saluran pernapasan, infeksi virus.
Simpan pada suhu di bawah 30°C dan jauhkan dari jangkauan anak-anak.
Pasien dengan gangguan hati dan ginjal, pasien terpapar stress (misalnya trauma, infeksi, operasi), gangguan GI (seperti diare, sembelit, dan sakit perut).
Hipersensitif terhadap gliclazide, sulfonylureas lain atau sulfonamida, DM tipe 1, ketoasidosis diabetikum, mikonazol, gangguan ginjal dan hati berat, kehamilan serta menyusui.
Diamicron Mr Tablet 60 mg adalah obat untuk mengontrol kadar gula darah pada pasien diabetes tipe dua. Obat ini memiliki kandungan zat aktif gliklazid. Obat ini mampu menurunkan kadar gula dalam darah dengan cara merangsang pankreas agar lebih banyak menghasilkan hormon insulin, serta membantu tubuh menggunakan insulin lebih efisien.
Hormon insulin merupakan bagian penting dari sistem metabolisme tubuh. Tanpa hormon insulin, sel-sel di tubuh akan kekurangan energi dan harus mencari sumber penggantinya. Insulin adalah hormon alami yang diproduksi oleh pankreas, yaitu salah satu organ di dalam sistem pencernaan manusia.
Kadar gula darah yang terkontrol dengan baik dapat menurunkan risiko terjadinya komplikasi diabetes, seperti stroke atau penyakit jantung. Penggunaan obat ini harus berada di bawah pengawasan dokter, apoteker, dan tenaga kesehatan lainnya. Selain itu, penggunaan obat ini pun sebaiknya dikombinasikan dengan pola makan sehat dan olahraga teratur. Beli online Diamicron Mr Tablet 60 mg dengan harga terbaik di Toko SehatQ, pasti terjamin keasliannya!
Merek: {""id""=>2123, ""label""=>""Diamicron Mr"", ""data_custom""=>{""id""=>2123, ""label""=>""Diamicron Mr""}}
Bentuk sediaan: Tablet
Principal/Distributor obat: Servier
Manufacture: Servier
Kemasan obat: 1 box isi 2 strip @ 15 tablet.
Membantu mengontrol kadar gula darah pada pasien diabetes tipe dua.
Penggunaan obat harus sesuai petunjuk dokter.
Dapat dikonsumsi sebelum makan.
Simpan di tempat kering dan sejuk dengan suhu di bawah 25ºC.