Clinium gel adalah obat untuk mengatasi jerawat yang parah pada dewasa dan anak-anak 12 tahun ke atas. Clinium gel mengandung zat aktif clindamycin phosphate.
Clindamycin termasuk dalam kelas obat yang disebut antibiotik linkomisin. Obat ini bekerja dengan memperlambat atau menghentikan pertumbuhan bakteri yang menyebabkan jerawat serta mengurangi pembengkakan.
Clindamycin ini umumnya tersedia dalam bentuk topikal atau obat luar, seperti Clinium gel yang membantu meredakan jerawat yang meradang. Namun, zat aktif ini juga hadir dalam bentuk oral atau obat minum yang bisa digunakan untuk mengobati infeksi bakteri lainnya, seperti infeksi pada paru-paru, kulit, darah, dan organ reproduksi.
Obat ini merupakan obat keras yang penggunaannya harus di bawah pengawasan tenaga kesehatan seperti dokter atau apoteker untuk mencegah penyalahgunaan obat.
Beli obat online di Toko SehatQ - Pasti asli!
Nikmati promo GRATIS Ongkir ke seluruh Indonesia. Temukan kode promonya di https://toko.sehatq.com/voucher
Pengobatan jerawat (acne vulgaris).
Tiap 1 g: clindamycin phospate setara dengan clindamycin 10 mg.
Dapat dioleskan 2 kali/hari.
Oleskan tipis pada daerah yang sakit.
Simpan pada suhu di bawah 30°C.