Batu Ginjal adalah terjadinya pengkristalan mineral dan garam sehingga menjadi keras atau membatu di dalam ginjal. Batu ginjal dapat disebabkan oleh banyak hal dan berdampak terhadap bagian dari sistem perkemihan, yaitu mulai dari ginjal hingga kandung kemih. Seringkali batu terbentuk ketika konsentrasi mineral di urin (air kencing) menjadi terlalu tinggi, sehingga menyebabkan mineral mengkristal dan menjadi satu. Ketika batu ginjal terbentuk, maka proses batu ginjal tersebut keluar dari tubuh melalui saluran kemih secara alami akan cukup menyakitkan.
Tetapi, biasanya batu ginjal tidak menyebabkan kerusakan permanen apabila dikenali sejak dini. Tergantung pada kondisi seseorang, penderita batu ginjal hanya membutuhkan obat pengurang rasa sakit dan minum banyak air untuk mengeluarkan batu ginjal melalui saluran kemih. Dalam kasus lain, jika batu ginjal telah mengendap di saluran kemih, atau menyebabkan infeksi maupun komplikasi lainnya, maka penderita perlu menjalani prosedur atau operasi untuk membantu mengeluarkan batu ginjal tersebut.
Ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk mengatasi batu ginjal atau batu empedu, salah satunya dengan konsumsi suplemen batu ginjal yang sudah bisa Anda beli di Apotek terdekat. Namun, jika malas keluar rumah, tentu hal ini bukan masalah besar karena Anda bisa membeli suplemen batu ginjal yang dibutuhkan secara online di Toko SehatQ. Tidak perlu pergi ke mana-mana, hanya duduk manis di rumah, suplemen batu ginjal yang Anda butuhkan langsung bisa didapatkan. Sangat mudah bukan?
Kebanyakan batu ginjal memiliki ukuran yang tidak terlalu besar, sehingga dapat dengan mudah keluar sewaktu membuang air kecil dan sangat memungkinkan untuk mengobati gejala tersebut dengan perawatan di rumah.
Toko SehatQ menjual berbagai macam suplemen batu ginjal yang bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan. Harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau. Kisaran Rp29.000 – Rp150.000. Jadi tunggu apalagi? Yuk, dapatkan suplemen batu ginjal atau batu empedu yang Anda butuhkan hanya di Toko SehatQ sekarang juga!
Batu ginjal dapat bersifat asimtomatik atau tidak bergejala. Tanda dan gejala bisa baru dirasakan ketika batu mulai bergerak melewati saluran kemih, biasanya di ureter (sebuah saluran yang menghubungkan ginjal dan kandung kemih). Tanda pertama terjadi ketika batu berukuran cukup besar sehingga menghalangi saluran sistem perkemihan, contohnya sumbatan di:
Gejala klasik dari batu ginjal ialah nyeri dan adanya darah dalam urine. Gejala lain yang biasa dikeluhkan penderita antara lain:
Kolik, serangan sakit hebat yang timbul sekonyong-konyong, berlangsung sebentar dan kemudian hilang mendadak dan timbul lagi. Nadi cepat, pucat berkeringat dingin dan tekanan darah turun. Biasanya diikuti muntah atau mual, perut kembung (meteorismus) dan gerakan usus yang melemah. Gejala ini ditemukan pada 89% kasus batu ginjal
Rasa sakit maupun lokasi dimana terasa sakit dikarenakan batu ginjal bisa berubah karena batu tersebut dapat terdorong aliran urine sepanjang saluran perkemihan, atau ketika batu bertambah.
Penyakit batu ginjal seringkali tidak memiliki penyebab yang pasti, meskipun beberapa faktor dapat meningkatkan risiko terkena penyakit batu ginjal. Batu ginjal terbentuk ketika kandungan zat kimia yang dapat membentuk menjadi kristal terlalu tinggi, sehingga tidak dapat dilarutkan urine. Contoh zat kimia tersebut antara lain adalah kalsium, asam urat, dan oksalat. Di waktu yang sama, urine yang kekurangan zat kimia yang mencegah pengkristalan, menciptakan lingkungan yang menunjang terbentuknya batu ginjal. Tipe batu ginjal:
Kebanyakan batu ginjal memiliki ukuran yang tidak terlalu besar, sehingga dapat dengan mudah keluar sewaktu membuang air kecil dan sangat memungkinkan untuk mengobati gejala tersebut dengan perawatan di rumah. Batu yang lebih besar dapat dihancurkan dengan menggunakan ultrasound atau laser. Adakalanya operasi pengangkutan batu ginjal diperlukan untuk dapat menghilangkan batu ginjal secara langsung.
Orang yang pernah mengalami batu ginjal mempunyai risiko yang tinggi mengalami hal yang sama dalam 5 tahun kedepan. Untuk mencegah terkena penyakit batu ginjal, pastikan untuk selalu minum cukup air setiap harinya, sehingga tidak dehidrasi. Hal mudah untuk mengetahui apakah seseorang sudah cukup minum adalah dengan menjaga urine tetap bening, agar mencegah zat-zat yang tidak tersaring membentuk batu ginjal.
Beli online suplemen batu ginjal dan produk kesehatan di Toko SehatQ, pasti asli dan harga terjangkau!